{"id":1696,"date":"2024-04-12T10:00:07","date_gmt":"2024-04-12T03:00:07","guid":{"rendered":"https:\/\/widyatransport.com\/?p=1696"},"modified":"2024-05-07T10:15:10","modified_gmt":"2024-05-07T03:15:10","slug":"pantai-ngliyep","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/widyatransport.com\/pantai-ngliyep\/","title":{"rendered":"Pantai Ngliyep: Daya Tarik, Rute, Jam Buka, HTM"},"content":{"rendered":"

Pantai Ngliyep<\/a> bisa diadu dengan pantai-pantai yang terkenal di Malang. Seperti Pantai Ngantep, Pantai Goa Cina, maupun Pantai Tiga Warna, sayangnya nama pantai ini belum begitu diketahui wisatawan. Padahal keindahan alam baharinya sangat menakjubkan, dengan air laut biru jernih dan pasir putih lembut membentang. Siapa saja yang melihatnya pasti dibuat terpana.<\/span><\/p>\n

Lantas seindah apa Pantai Ngliyep? Ketahui dari informasi berikut.<\/span><\/p>\n

Daya Tarik Pantai Ngliyep<\/span><\/h2>\n

Pantai Ngliyep sangat layak dikunjungi karena menjadi rekomendasi wisata pantai Malang yang punya banyak daya tarik. Berikut diantaranya:<\/span><\/p>\n

\"Pantai

Pantai Ngliyep<\/p><\/div>\n

Pemandangan Menyegarkan<\/span><\/h3>\n

Air laut di Pantai Ngliyep berwarna biru jernih dan menjadi pemandangan menyegarkan. Namun karena ombaknya besar, wisatawan hanya bisa berenang dan bermain di dekat tebing. Selain pemandangan laut, ada juga sunset yang tak boleh terlewatkan. Ketika cahaya jingga matahari mulai menghiasi langit senja, banyak pengunjung mengambil foto untuk diunggah ke media sosial masing-masing.\u00a0<\/span><\/p>\n

Menariknya lagi di Pantai Ngliyep terdapat bukit-bukit karang yang menambah kesan eksotis. Sambil menunggu momen tersebut, Anda bisa bercengkrama bersama teman-teman.<\/span><\/p>\n

Hamparan Pasir Putih Membentang<\/span><\/h3>\n

Pantai Ngliyep juga memiliki hamparan pasir putih yang menjadi pemisah antara air laut dan perbukitan hijau di sekelilingnya. Banyak wisatawan memanfaatkan kondisi tersebut untuk bermain di tepi pantai, berjalan kaki, berjemur, dan melakukan kegiatan menarik lainnya.<\/span><\/p>\n

Tempat Camping<\/span><\/h3>\n

Wisatawan yang ingin lebih lama menikmati pemandangan apik maupun bersantai di Pantai Ngliyep dapat memanfaatkan tempat camping. Kegiatan ini boleh dilakukan seorang diri maupun beramai-ramai agar lebih menyenangkan. Sambil camping juga bisa menyalakan api unggun. Kemudian menikmati suasana malam penuh bintang diantara pepohonan rindang. Bagi Anda yang tidak membawa peralatan pribadi, di Pantai Ngliyep sudah ada tempat persewaan beserta warung makan yang siap mengenyangkan perut. Jika ingin lebih seru, Anda bisa memancing ikan untuk dijadikan santapan.<\/span><\/p>\n

Mengunjungi Gunung Kombang<\/span><\/h3>\n

Tidak jauh dari Pantai Ngliyep terdapat sebuah pulau kecil yang dinamakan Gunung Kombang. Pulau ini penuh misteri dan bisa dikunjungi dengan berjalan kaki. Menurut mitos yang dipercaya masyarakat setempat, Gunung Kombang adalah tempat dimana Nyi Roro Kidul sang penguasa pantai selatan bertapa. Maka dari itu masyarakat menjadikan Gunung Kombang sebagai tempat keramat. Tidak sedikit orang pergi berziarah, dan ada juga yang meletakkan sesajen di sini.<\/span><\/p>\n

Spot Foto<\/span><\/h3>\n

Kunjungan ke Pantai Ngliyep terasa kurang sempurna apabila Anda tidak mengabadikan kenangan dalam foto. Jadi, siapkan kamera terbaik untuk merekam keindahan pantai ini. Terdapat banyak spot foto di Pantai Ngliyep, salah satunya adalah Teluk Putri yang sangat alami dan eksotis.<\/span><\/p>\n

Lokasi dan Rute Menuju Pantai Ngliyep<\/span><\/h2>\n

Lokasi Pantai Ngliyep sekitar 63 KM dari Alun-Alun Kota Malang, dengan alamat lengkap Dusun Sukorejo, Tumpakrejo, Gedangan, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Anda bisa menuju pantai ini menggunakan rute berikut.<\/span><\/p>\n