{"id":1653,"date":"2024-04-05T10:00:37","date_gmt":"2024-04-05T03:00:37","guid":{"rendered":"https:\/\/widyatransport.com\/?p=1653"},"modified":"2024-05-07T08:44:32","modified_gmt":"2024-05-07T01:44:32","slug":"seribu-batu-songgo-langit","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/widyatransport.com\/seribu-batu-songgo-langit\/","title":{"rendered":"Seribu Batu Songgo Langit: Daya Tarik, Rute, Jam Buka, HTM"},"content":{"rendered":"

Yogyakarta tak hanya memiliki wisata pantai yang indah, namun juga ada kawasan hutan pinus asri yang menarik perhatian. Sebut saja Seribu Batu Songgo Langit<\/a>, salah satu objek wisata andalan daerah Bantul ini menyediakan beragam spot foto dengan tema negeri dongeng. Selain menjual spot foto menarik, Seribu Batu Songgo Langit siap menyambut para wisatawan dengan suasana alami.<\/span><\/p>\n

Penasaran seperti apa daya tariknya? Simak informasi berikut.<\/span><\/p>\n

Daya Tarik Seribu Batu Songgo Langit<\/span><\/h2>\n

Sekilas tentang tempat wisata ini mulanya hanya hutan pinus biasa. Pertama kami dibuka untuk umum pada tahun 2016 silam, wisatawan baru berdatangan sejak foto-fotonya viral di media sosial. Berbicara mengenai daya tarik utama Seribu Batu Songgo Langit terletak pada pemandangannya yang memanjakan mata. Siapapun yang menginjakkan kaki di sini pasti merasa sangat betah dan ingin berlama-lama. Hal menarik lainnya dari Seribu Batu Songgo Langit adalah sebagai berikut.\u00a0<\/span><\/p>\n

\"Seribu

Seribu Batu Songgo Langit<\/p><\/div>\n

Rumah Hobbit<\/span><\/h3>\n

Ini merupakan spot favorit wisatawan karena merupakan tiruan dari Rumah Hobbit dalam film The Hobbit. Lokasinya berada di tengah hutan pinus dan tampak menyatu dengan alam. Jika ingin berfoto di sini, Anda harus antri dengan pengunjung lain.<\/span><\/p>\n

Area Camping<\/span><\/h3>\n

Melihat minat wisatawan yang ingin menikmati keindahan Seribu Batu Songgo Langit lebih lama, pengelola wisata mulai menyediakan area camping. Jadi, Anda bisa bermalam di bawah langit berbintang sambil menghirup udara sejuk dan menyegarkan. Kemudian saat pagi tiba, Anda bisa menyaksikan pemandangan sunrise luar biasa dari objek wisata ini.<\/span><\/p>\n

Spot Foto Estetik<\/span><\/h3>\n

Para wisatawan dapat berburu berbagai spot foto estetik di Seribu Batu Songgo Langit. Selain Rumah Hobbit yang sudah disebutkan, juga ada spot foto di Jembatan Kayu, Taman Bunga Tumpah, Panggung Alam, dan lainnya. Ingin hasil foto yang anti mainstream? Anda bisa menyewa jeep wisata untuk berkeliling area Seribu Batu Songgo Langit, kemudian mengabadikannya perjalanan dalam kamera.<\/span><\/p>\n

Flying Fox<\/span><\/h3>\n

Tidak puas hanya dengan foto-foto? Anda bisa mencoba kegiatan wisata lebih menantang di Seribu Batu Songgo Langit, seperti flying fox. Rasakan sensasi meluncur cepat melewati sungai dan hutan pinus asri. Anda tidak perlu khawatir soal keamanan, selama kegiatan berlangsung akan ditemani oleh tenaga profesional.<\/span><\/p>\n

Lokasi dan Rute Menuju Seribu Batu Songgo Langit<\/span><\/h2>\n

Seribu Batu Songgo Langit berada di Jalan Hutan Pinus Nganjir, Sukorame, Mangunan, Kecamatan Dlingo, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Lokasinya masuk dalam kawasan hutan pinus asri, sehingga suasana yang ditawarkan cocok untuk relaksasi. Untuk mencapai objek wisata ini, Anda akan menempuh jarak kurang lebih 22 KM atau selama 45 menit perjalanan dari pusat Kota Yogyakarta.<\/span><\/p>\n

Anda bisa menggunakan motor atau mobil jika melalui rute berikut.<\/span><\/p>\n